INI 7 Efek Ulat Hongkong Untuk Murai Batu! No 2 Pemula Harus Waspada

Rajakicau.com – Murai batu merupakan salah satu jenis burung yang banyak diminati. Burung murai batu memiliki bentuk tubuh dan warna yang sangat unik, oleh sebab itu banyak orang yang ingin memilikinya. Lalu apa Efek Ulat Hongkong Untuk Murai Batu?

Perawatannya juga cukup, mudah mulai dari makanan dan tempat tinggalnya. Salah satu makanan yang disukai adalah ulat hongkong, akan tetapi ulat hongkong untuk murai batu memiliki beberapa efek samping sebagai berikut.

Efek Ulat Hongkong Untuk Murai Batu

1. Bisa Merusak Bulu Murai Batu

Ada yang mengatakan bahwa, memberi makan burung murai batu dengan ulat hongkong setiap harinya dapat merusak bulu. Diketahui memang murai batu memiliki warna bulu yang sangat khas dan bisa menarik perhatian siapapun yang melihatnya. Bahkan tidak sedikit orang yang membeli burung murai batu karena tertarik dengan bulunya.

Akan tetapi ada yang mengatakan bahwa ulat hongkong dapat merusak bulu. Jadi alangkah baiknya jika Anda tidak memberi pakan berupa ulat hongkong kepada murai batu terlalu sering. Carilah pakan burung jenis lain yang tidak memiliki efek buruk terhadap fisik dari murai batu.

2. Bisa Menyebabkan Penyakit

Selain bisa merusak warna bulu murai batu yang sangat indah, ada juga yang mengatakan bahwa pemberian pakan berupa ulat hongkong bisa menyebabkan burung murai batu sakit.

Salah satu penyakit yang bisa menyerang murai batu adalah katarak. Tentu hal ini akan sangat menyusahkan Anda bila ingin menjual burung tersebut. Siapa yang akan membeli burung sakit katarak?

Baca Juga  Apa Saja Manfaat Kunyit Untuk Burung Kicau? Ini Daftarnya

Tidak hanya katarak, ulat hongkong untuk murai batu jika diberikan berlebihan juga dapat menyebabkan penyakit lain muncul, seperti mata mendadak menjadi berair.

Adanya penyakit yang diidap oleh murai batu tentu bisa mengurangi minat para pembeli, Anda pun dapat mengalami kerugian. Burung yang terkena penyakit tentu lebih sulit untuk merawatnya, dan dibutuhkan biaya besar untuk memeliharanya.

Namun ternyata ada cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi dampak terkena penyakit:

  • Pertama campurkanlah potongan wortel ke dalam ulat hongkong sebelum diberikan ke burung.
  • Kemudian diamkanlah wortel sampai dikonsumsi oleh ulat. Keesokan harinya baru berikanlah UH kepada burung murai batu. Alasannya adalah wortel memiliki kandungan vitamin A yang melindungi mata dari penyakit.
  • Jadi Anda bisa menyiapkan dua potong wortel untuk diberikan ke ulat hongkong terlebih dahulu sebelum memberikannya ke murai batu. Sehari setelahnya, berikanlah ke murai batu dan lakukan cara tersebut secara rutin. Burung murai batu Anda akan aman dari penyakit mata.

Manfaat Ulat Hongkong Untuk Murai Batu

Bukan hanya efek buruk saja yang ditimbulkan oleh ulat hongkong, namun ternyata ada manfaat dari ulat hongkong juga loh berikut infonya

1. Mampu Meningkatkan Birahi Murai Batu

Efek samping berikutnya adalah birahi burung murai batu semakin meningkat. Tentu saja hal ini merupakan kabar baik bagi Anda yang suka memperlombakan burung.

Jika birahi murai batu semakin meningkat, maka hewan tersebut akan lebih bersemangat untuk bertanding melawan burung lain. Murai batu milik Anda akan tampil lebih prima dan maksimal, sehingga bisa memenangkan pertandingan.

2. Murai Batu Akan Tampak Lebih Galak

Ternyata pemberian ulat hongkong yang berlebihan bisa membuat murai batu menjadi lebih galak. Hal tersebut disebabkan oleh ulat hongkong yang membuat burung dalam keadaan panas, sehingga lebih terlihat menakutkan.

Baca Juga  Langkah-Langkah Perawatan Burung Cendet Yang Macet Bunyi

Anda harus memperhatikan hal yang satu ini, sebab jika masih pemula mungkin akan mengalami kebingungan bagaimana cara menenangkan burung yang galak.

Oleh sebab itu jika ingin menjadikan ulat hongkong untuk murai batu sebagai pakan, berilah 5 sampai 10 kali dalam seminggu, dan jangan lebih dari itu. Pemberian ulat hongkong yang tepat tentu akan membuat murai batu tetap dalam kondisi normal.