Rajakicau.com – Bagi Anda pecinta burung love bird, tentu tak asing kan dengan penyakit snot? Penyakit yang menyerang indra penglihatan burung ini, seringkali menjadi momok menakutkan bagi para pecinta burung. Untuk itu berikut obat snot pada lovebird yang alami. Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu yang Benar
Pasalnya penyakit ini bisa membuat kebutaan bahkan bisa berujung kematian karena nafsu makan burung cenderung menurun. Namun penyakit ini juga bisa diobati dengan menggunakan obat alami. Lalu apa saja Obat Snot Pada Lovebird yang alami?
Daftar Isi
Daftar Obat Snot Pada Lovebird Yang Alami
Bunga Kitolod
Apakah Anda pernah melihat tanaman kitolod di hutan ataupun dipekarangan? Tahukan Anda ternyata tanaman ini juga berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit burung seperti snot, infeksi,masalah mata dan lainya. Untuk pengobatan penyakit tersebut yang Anda butuhkan hanya bunganya saja.
Bunga kitolod ini terbilang ampuh untuk mengobati knot pada burung karena di dalamya terdapat senyawa seperti alkaloid, flavonoid, politerol dan lainya. Namun untuk pengobatan knot, pemberian bunga kitolid ini perlu Anda lakukan secara hati-hati dan tepat. Pasalnya, jika pemberian obat ini kurang tepat bisa membuat kondisi kesehatan burung akan semakin parah.
Untuk memberikan pengobatan dengan bunga kitolot ini pada burung ternyata cukup mudah. Anda hanya perlu memetik bunga, kemudian dicuci bersih dan diteteskan langsung pada mata lovebird tersebut. Rasa dari bunga kitolot tersebut pedih, akan tetapi dengan rasa pedih yang ditimbulkan, diharapkan lovebird mengeluarkan air mata yang lebih banyak sehingga kotoran pada mata pun akan terbuang.
Kembang Telang
Tanaman lainya yang efektif untuk pengobatan snot pada lovebird yaitu kembang telang. Bunga yang berwarna biru pada tanaman ini memang diketahui berkhasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, seperti luka bernanah, masalah mata ataupun snot. Hal ini karena tanaman ini mengandung sejumlah senyawa kimia seperti fenol, alkaloid, flavonoid, saponin dan lainya.
Pengobatan lovebird menggunakan kembang telang pun memiliki cara yang juga cukup mudah. Pertama, Anda hanya perlu menyiapkan beberapa kembang telang. Kemudian, rendam bunga tersebut pada segelas air. Tunggu rendaman bunga tersebut hingga airnya menjadi biru. Setelah itu, baru deh Anda bisa meneteskan air tersebut pada mata lovebird yang terkena snot.
Daun Sirih Merah
Jenis Obat Snot Pada Lovebird lainya yang diketahui efektif untuk mengobati snot pada burung yaitu menggunakan daun sirih merah. Berbicara tentang daun sirih, tumbuhan ini memiliki banyak khasiat untuk penyembuhan berbagai macam penyakit secara alami. Misalnya daun sirih merah ini juga memiliki khasiat sebagai antiseptik yang bisa membunuh bakteri kuman penyakit.
Bagi Anda yang ingin melakukan pengobatan snot lovebird menggunakan daun sirih merah, Ciri dari daun sirih merah ini sendiri berbeda dengan daun sirih pada umumnya. Daun sirih merah ini seperti namanya memiliki ruas yang berwarna merah dan air yang dihasilkan dari tanaman inipun rasanya lebih pedih.
Untuk pengobatan snot lovebird menggunakan daun sirih merah ini, sebenarnya ada dua cara yang bisa Anda lakukan yaitu pertama dengan cara membuat rebusan air daun sirih untuk memandikan lovebird. Caranya yaitu pertama Anda perlu menyiapkan sekitar 6 atau 7 lembar daun sirih. Daun tersebut perlu Anda remas-remas dan dicampurkan dengan air secukupnya. Nah, air rebusan tersebut bisa Anda gunakan untuk memandikan burung yang terkena snot.
Tujuan dari pengobatan tersebut yaitu agar bakteri yang terdapat pada burung segera hilang sehingga proses penyembuhanya pun lebih cepat. Cara kedua pengobatan snot menggunakan daun sirih merah yaitu digunakan sebagai obat tetes mata lovebird.
Cara membuatnya pun cukup mudah. Pertama, tentu saja Anda perlu menyiapkan daun sirih merah kurang lebih sebanyak 3 lembar. Cuci daun tersebut dan remas hingga halus. Nah, remasan inilah yang akan memiliki khasiat untuk mengobati lovebird. Pada dasarnya remasan halus daun tersebut akan mengeluarkan air licin yang berguna sebagai obat tetes mata lovebird.
Mentimun
Obat Snot Pada Lovebird terakhir yang dipercaya ampuh dan berkasiat yaitu menggunakan mentimun. Buah yang memiliki rasa segar ini, ternyata memiliki kandungan anti iritasi sehingga akan efektif untuk peradangan serta pembengkakan pada mata.
Untuk mengobati snot pada lovebird menggunakan mentimun, caranya yaitu Anda perlu mengambil sebagian mentimun. Kemudian peras mentimun tersebut dan teteskan pada mata lovebird yang mengalami gejala snot. Mudah sekali bukan pengobatanya?