Begini Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu yang Benar

Rajakicau.com – Lovebird sebagai salah satu jenis burung yang mengalami cabut bulu harus mendapatkan perhatian yang lebih dari Anda sebagai pemilik atau orang yang memeliharanya.  Bagaimana Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu?

Meskipun dapat dikatakan sebagai hal yang wajar terjadi, cabut bulu pada lovebird harus diatasi dengan benar. Oleh sebab itu, mengetahui cara atasi lovebird cabut bulu menjadi salah satu kewajiban Anda sebagai pemiliknya.

Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu

Cara Mengatasi Lovebird Cabut Bulu
Cara Atasi Lovebird Cabut Bulu

Lebih sering Memandikan Lovebird

Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi lovebird bulu cabut dengan benar. Cara pertama yang dapat Anda lakukan adalah dengan memandikan lovebird lebih sering dari biasanya. Memandikan lovebird lebih sering dapat membuatnya mengurangi over birahi apabila cabut bulu yang dilakukannya disebabkan oleh over birahi.

cara mengatasi lovebird cabut bulu

Anda juga perlu mengetahui bahwa apabila cabut bulu yang dialami lovebird disebabkan karena kutu yang menempel pada tubuhnya, memandikan lovebird dengan menggunakan shampo juga menjadi solusi. Tubuh lovebird yang sering dimandikan dengan shampo tentunya akan membuat kutu dan kuman enggan bersarang di tubuhnya lagi.

Menjemur Lovebird dengan Lebih Teratur

Mengatasi lovebird yang cabut bulu juga dapat Anda lakukan dengan cara mengatur waktu untuk menjemur lovebird agar lebih teratur. Menjemur lovebird dalam waktu yang cukup lama ternyata dapat membuatnya semakin birahi. Sementara di sisi lain, birahi menjadi salah satu penyebab lovebird mengalami cabut bulu. Baca Juga: Cara Mengatasi Lovebird Nyilet

Lovebird yang cabut bulu bukan berarti tidak boleh dijemur. Anda harus tetap menjemur lovebird agar staminanya tetap terjaga sehingga tidak loyo. Waktu yang dapat Anda gunakan untuk menjemur lovebird cukup sekitar 10 hingga 15 menit saja. Waktu menjemur yang teratur setidaknya dapat mengurangi birahi lovebird yang menyebabkan cabut bulu.

Baca Juga  Ini Cara Menaikan Birahi Murai Batu! PEMULA Wajib Tau

Memperhatikan Pakan yang Diberikan

Hal yang tidak kalah penting dalam cara mengatasi lovebird cabut bulu adalah memperhatikan pakan yang diberikan. Anda sebagai pemiliknya perlu mengetahui jenis pakan yang diberikan karena ada beebrapa pakan yang justru dapat meningkatkan birahi dari lovebird. Apabila Anda memberikan pakan yang membuat birahinya terus meningkat maka lovebird akan terus mengalami cabut bulu.

Ada baiknya apabila untuk pakan harian Anda hanya cukup memberikan polosan saja. Hal tersebut bertujuan agar birahi lovebird tidak semakin meningkat. Pakan polosan yang diberikan pada lovebird dapat mengontrol birahinya sehingga tidak mengalami cabut bulu yang semakin sering.

Rajin Membersihkan Sangkar Lovebird

Memperhatikan kebersihan lovebird dan sangkarnya juga menjadi hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi lovebird yang cabut bulu. Apabila Anda sudah menjaga kebersihan tubuh lovebird dengan cara memandikannya, maka menjaga kebersihan sangkar juga hal yang perlu Anda lakukan agar tidak menjadi sarang kuman dan kutu.

Sebagaimana diketahui bahwa salah satu penyebab lovebird cabut bulu adalah kuman dan kutu. Sangkar yang kotor akan membuat lovebird tidak nyaman bahkan dapat mendatangkan kuman dan kutu. Usahakan untuk membersihkan sangkar lovebird 2 hari sekali atau maksimal 1 minggu sekali agar tidak ada kuman dan kutu yang mengganggu tubuh lovebird.

Melakukan Krodong

Lovebird yang berada dalam fase mabung dan mendapatkan perawatan yang kurang tepat akan membuatnya melakukan cabut bulu. Bagi Anda yang melakukan kesalahan dalam perawatan lovebird sehingga menyebabkannya melakukan cabut bulu maka cara mengatasi lovebird cabut bulu tersebut adalah dengan melakukan krodong.

Krodong yang Anda lakukan pada lovebird dapat membuatnya menjadi lebih tenang dan tidak stress. Namun, Anda harus tetap teliti dalam melakukan krodong agar lovebird tidak meninggalkan sangkarnya karena pintunya yang terbuka separuh.

Baca Juga  Cara Meningkatkan Mental Burung Cendet Ini Bisa Diterapkan